Ticker

6/recent/ticker-posts

TERAKREDITASI B, PAUD KB NUJAU LESTARI MAMPU TAMPUNG 48 PESERTA DIDIK

Gambar : Kegiatan pendidikan di PAUD KB Nujau Lestari.

 

Belitung Timur |Satamexpose.com – Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) KB Nujau Lestari Desa Gantung, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Bangka Berlitung yang semula hanya bisa menampung 35 peserta didik, kini harus bebangga karena mampu menampung 48 peserta didik setelah melakukan  renovasi gedung pendidikan dengan bantuan dari PT Timah Tbk beberapa waktu lalu.

Kepala PAUD Nujau Lestari Rosdiah mengucapkan syukur karena bantuan PT. Timah tersebut dan mengatakan atap yang semula bocor serta ruang belajar yang kurang bersihy kini telah teratasi.

"Alhamdulilah puji dan syukur saya ucapkan kepada Allah SWT, karna berkat rahmat dan karunia Nya lah PAUD KB Nujau Lestari mendapat bantuan dan dukungan dari PT Timah Tbk," katanya.

Menurutnya, peserta didik PAUD KB Nujau Lestari sebagian besar berasal dari wilayah setempat yaitu Dusun Ganse Desa Gantung dan sebagian kecil ada yang berasal dari Desa Lenggang dan selingsing.

"Saat ini ruang belajar anak didik kami bagi menjadi tiga Rombel kelas belajar yaitu, Kelas A berusia 4-5 Tahun berjumlah 20 peserta didik dan Kelas B Rombel ruang belajar yang terbagi menjadi kelas B1 dan B2, B1 berada di sekolah dan B2 menumpang di ruang belajar TPA," paparnya.

Ia menambahkan, saat ini lembaga pendidikan PAUD KB Nujau Lestari terakreditasi dan mendapatkan nilai B serta memiliki enam orang tenaga pendidik, terdiri dari kepala sekolah, sekretaris, bendahara dan 3 (tiga) orang pendidik.

"Saat ini 2  orang tenaga pendidik sedang menjalani kuliah S1 PAUD Semester 1 untuk menambah pengetahuan dan ilmu yang akan diterapkan untuk anak didik," ujarnya mantap.

Pihaknya juga mengapresiasi PT Timah Tbk atas perhatian dan dukungan kepada lembaga  PAUD KB Nujau Lestari yang sampai saat ini berjalan dengan baik.

"Semoga semua bantuan yang diberikan kepada lembaga kami mendapatkan balasan dari Allah SWT dan PT Timah Tbk semakin Sukses," tandasnya. (rls)