Bupati Belitung H Sahani Saleh dan Forkopimda melakukan kunjungan ke Gudang Logistik KPU, Kamis (11/4/2019). SatamExpose.com/Faizal |
TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM – Bupati Belitung H Sahani
Saleh dan seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) kunjungi gudang
penyimpanan logistik KPU di Gedung Olahraga (GOR) Tanjungpandan pada H-7 Pemilu
Serentak 2019 yang jatuh pada 17 April mendatang, Kamis (11/4/2019).
Kunjungan tersebut bertujuan untuk melakukan pengecekan
kesiapan KPU dalam menghadapi Pemilu 2019 mendatang. Logistik menjadi perhatian
dalam kunjungan ini, mengingat beberapa surat suara belum dating hingga saat ini.
Ketua KPU Kabupaten Belitung Soni Kurniawan mengatakan,
pihaknya sangat siap dalam menghadapi pemilu nanti. Meski begitu, ia mengakui adanya
beberapa surat suara yang hingga saat ini belum datang.
"Jadi hari ini, seluruh unsur Forkopimda hadir
memastikan kembali kesiapan kita untuk pelaksanaan Pemilu serentak nanti. Dari
logistik yang ada bisa dikatakan kita siap, hanya beberapa jumlah surat suara
yang masih kita tunggu penambahannya, tapi kita sudah berkoordinasi dengan KPU
Provinsi dan KPU RI kita akan menerima (surat suara yang kurang) dalam satu
hari dua hari ini," kata Soni kepada SatamExpose.com, Kamis (11/4/2019).
Soni menilai, penyelenggaraan Pemilu 2019 sudah siap secara
keseluruhan, termasuk kesiapan distribusi logistik yang akan dilakukan pada
tanggal 15 April nanti. Seluruh surat suara sudah akan dikirim ke masing-masing
TPS.
"Kemudian distribusi ke tingkat TPS sampai kesiapan
memonitoring TPS-TPS yang ada 529 TPS kita nyatakan siap dengan seluruh
kesiapan logistik," sebutnya.
Bupati Belitung H Sahani Saleh mengatakan, peninjauan kali
ini memastikan kesiapan KPU terutama dalam kesiapan surat suara dan kotak
suara. Diharapkannya setiap kekurangan pada surat suara itu bisa sesegera
mungkin dikondisikan, mengingat tinggal beberapa hari lagi jelang Pemilu
serentak ini.
"Jadi kita sudah melakukan peninjauan, dalam rangka
mempersiapkan Pemilu ini. Yang utama adalah surat suara. Memang masih ada
kekurangan dari surat suara. Mudah-mudahan kekurangan surat suara ini kita
bersinergi segera dituntaskan. Mudah-mudahan tanggal 15 (April) itu sudah
dikoordinasikan semua," pungkas pria yang akrab disapa Sanem itu.
Hadir dalam peninjauan logistik tersebut Bupati Belitung H
Sahani Saleh, Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, Kapolres Belitung AKBP
Yudhis Wibisana, Dandim 0414/Belitung Letkol inf Indra Padang, Danlanud HAS
Hanandjoeddin Letkol pnb Akal Juang, Kajari Belitung Sekti Anggraini, Ketua
Bawaslu Kabupaten Belitung Heikal Fackar, Kasatpol PP Azhar serta seluruh
jajaran lainnya. (fg6)