Belitung Timur|Satamexpose.com-
Satreskrim Polres Belitung Timur akhirnya
berhasil menangkap pelaku tindakan pembacokan terhadap Rabani(43) warga Desa Buding, Kecamatan
Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur
pada Kamis (5/5/2022) malam lalu.
Kapolres Belitung Timur AKBP Taufik Noor
Isya didampingi Kasat Reskrim Polres Belitung Timur Iptu
Fajar Riansyah Pratama mengungkapkan lelaki berinisial HY warga Palembang yang
tercatat sebagai penduduk Kabupaten Siak, Provinsi Riau ditangkap saat berada
di tempat persembunyiannya di Pulau Bangka hari ini sekitar pukul 12.00 WIB.
"Benar
kami telah melakukan penangkapan terhadap terduga pembacokan yang terjadi beberapa hari lalu dan
malam ini kami lakukan rekonstruksi
kejadian agar jelas motif dan
kronologisnya secara lengkap,” ujarnya, Minggu(8/5).
AKBP
Taufik Noor Isya juga mengucapkan terima kasih kepada beberapa pihak yang telah
terlibat dalam penangkapan pelaku.
Sementara
itu, Kepala Desa Buding Mardini mengatakan korban saat ini dalam keadaan sadar,
namun karena luka yang dialami cukup serius sehingga harus mendapat penanganan
lebih lanjut.
"Rencananya
wawalnya akan dirujuk ke luar daerah, tapi kini kondisinya sudah membaik,"
paparnya.
Diberitakan
sebelumnya, seorang lelaki bernama Rabbani (43) telah dibacok oleh orang bertopeng
yang diduga ingin mencuri di rumah korban pada Kamis(5/5) malam sekira pukul
21.00 WIB.(sis)
0 Komentar