![]() |
Gambar : Tambang inkonvensional (TI) jenis suntik yang ditinggalkan penambang di Jalan Padat Karya, Desa Air Merbau Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Minggu(22/8). |
Belitung
|Satam
Expose.com – Sebanyak empat unit mesin robin tambang inkonvensional (TI) jenis suntik
di Jalan Padat Karya, Desa Air Merbau,
Kecamatan Tanjungpandan ditinggal kabur pekerja, Minggu (22/8/2021).
Para pekerja tambang bijih timah dan pemilik mesin
tersebut kabur saat polisi mendatangi lokasi tambang tepat di belakang rumah
walet. Lokasi tersebut sebelumnya sempat didatangi dan dibubarkan oleh Bupati
dan Ketua DPRD Belitung beberapa hari lalu.
Kasatreskrim Polres Belitung Iptu. Edi Purwanto membenarkan jika pihaknya telah
melakukan penertiban dan mengamankan empat unit mesin robin, namun orannya
kabur.
Menurutnya penertiban ini menindaklanjuti laporan
masyarakat sekitar karena merasa resah terganggu akibat adanya aktivitas
tambang tersebut.
“Jadi dari laporan awal masyarakat, kami turunkan
tim ke lokasi, dan benar ada aktivitas, namun saat anggota tiba, para pekerja
tambang kabur. Untuk mesinnya kami amankan,” ujarnya, Minggu (22/8/2021).
Pihaknya memberikan peringatan dan imbauan kepada
para penambang agar tidak melakukan aktivitas di lokasi tersebut dan jika masih
ngeyel serta tidak mengindahkan maka akan ditindak tegas dan diproses sesuai
hukum yang berlaku.(sis)
0 Komentar