Ticker

6/recent/ticker-posts

TERKAIT PENUTUPAN EMPAT OBJEK WISATA : ANSORI MINTA PEDAGANG BERBESAR HATI

Gambar : Ansori, Ketua DPRD Kabupaten Belitung, (dok)


Tanjungpandan, Satam Expose.com – Terkait keputusan Bupati Belitung mengenai penutupan empat objek wisata yang berada di bawah naungan Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung, Ketua DPRD Kabupaten Belitung, Ansori mengapresiasi tindakan yang dilakukan Pemerintah Daerah tersebut guna mengantisipasi penyebaran virus covid-19.

"Kita memahami betul ini sebuah pilihan yang sulit, disatu sisi hari raya adalah  momen yang tepat untuk mendulang pendapatan namun disisi lain kita harus berbesar hati menerima ini dan berdo’a agar pandemi ini segera berakhir," ujarnya kepada wartawan, minggu (16/5).

Menurutnya, selama libur lebaran tingkat kunjungan wisatawan lokal ke sejumlah destinasi wisata di daerah dipastikan mengalami peningkatan, penutupan sementara adalah langkah yang tepat untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan.

Penutupan objek wisata tersebut tentunya memiliki dampak bagi pelaku pariwisata dan UMKM yang terlibat di dalamnya, untuk itu Ansori berharap para pedagang di empat objek wisata yang ditutup tersebut dapat menerima.

"Terutama untuk pelaku wisata di pantai Tanjung Pendam kami memahami betul biasanya ada ribuan masyarakat berkunjung, namun sekarang ini ditutup dan itu juga berdampak ke pendapatan daerah karena itu destinasi yang dikelola Pemda dimana PAD di sana cukup besar," paparnya.

Ansori juga berpesan jika objek wisata kembali dibuka nantinya, maka penerapan protokol kesehatan tetap dijalankan dengan sebaik mungkin sehingga destinasi wisata aman dari penyebaran covid-19. (rus)