Ticker

6/recent/ticker-posts

LAKUKAN PERJALANAN KE SEMARANG, ASN YANG BERTUGAS DI PELELANGAN IKAN INI POSITIF COVID-19

Ilustrasi Covid-19. Net


PANGKALPINANG, SATAMEXPOSE.COM – Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) berinisial M yang bertugas di Tempat Pelelangan Ikan Satker Pengawas Perikanan KKP Kota Pangkalpinang dinyatakan positif Covid-19.

Ini merupakan kasus kedelapan positiv Covid-19 di Babel. Sebelumnya empat warga di Belitung dan 3 di Pulau Bangka dinyatakan positif Covid-19. Satu diantara pasien positif di Belitung sudah dinyatakan sembuh.

Hal tersebut diumumkan Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil yang menyatakan ada warganya yang terpapar virus Corona setelah menerima hasil pemeriksaan swab tenggorokan, Selasa (21/4/2020).

Sebelumnya yang bersangkutan pernah melakukan perjalanan ke Semarang. Setelah 17 hari, hasil swab dinyatakan positif, dan yang bersangkutan sudah diisolasi di Gedung Diklat Babel dengan kondisi sehat dan kuat

"Pasien positif corona adalah pegawai pusat yang bertugas di TPI berjenis kelamin laki-laki inisial M," ungkap Mulkan dalam mengumumkan.

Selain sudah melakukan isolasi terhadap yang bersangkutan, Pemerintah Kota Pangkalpinang juga melakukan tracking terhadap keluarga pasien. Hingga saat ini hasil pemeriksaan terhadap keluarga pasien dinyatakan negatif Covid-19.

Mulkan mengimbau masyarakat Kota Pangkalpinang agar mengunakan masker dan jangan keluar rumah jika tidak ada keperluan mendesak. Hal ini untuk memutus penyebaran Covid-19.

"Mari kita bersama sama mengatasi pemutusan mata rantai penyebaran virus Corona di Kota Pangkalpinang, ini jadi tanggungjawab kita bersama," tandas Mulkan. (als)