Ticker

6/recent/ticker-posts

DUKUNG SEKTOR PARIWISATA, YOGA NURSIWAN DORONG PENGEMBANGAN DESTINASI BARU

Yoga Nursiwan. Dok Pribadi

TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - Pariwisata di Pulau Belitung makin berkembang dalam satu dekade terakhir. Mulai dikenal setelah Film Laskar Pelangi yang diangkat dari novel karangan Andrea Hirata, jadi tuan rumah Sail Wakatobi-Belitong hingga ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata baru-baru ini.

Masyarakat setempat juga mulai familiar dan ikut merasakan dari segi ekonomi dampak perkembangan pariwisata. Pariwisata juga dinilai ikut menopang perekonomian di Belitung maupun Belitung Timur (Beltim) saat ini.

Caleg DPRD Provinsi Babel dari Partai Golkar Yoga Nursiwan mengapresiasi kerja pemerintah dan sangat mendukung pengembangan sektor pariwisata. Meski begitu, menurutnya masih ada beberapa poin yang belum maksimal dilakukan pemerintah dalam pengembangan sektor pariwisata ini.

"Alhamdulillah pariwisata kita semakin maju, bahkan Bapak Presiden juga telah menetapkan Tanjung Kelayang sebagai KEK Pariwisata. Momen ini perlu didorong lebih aktif untuk mendukung yang sudah diperjuangkan sebelumnya," kata Yoga Nursiwan kepada SatamExpose.com.

Pria asal Air Rembikang, Kecamatan Sijuk ini menjelaskan, setidaknya ada dua poin yang akan dia perjuangkan bila dirinya duduk di legislatif terkait pariwisata ini. Yakni destinasi baru serta kegiatan pariwisata dan budaya.

Saat ini wisatawan, lanjut Yoga Nursiwan, tertarik ke Belitung karena wisata baharinya, yakni perjalanan ke pulau dan snorkeling serta kegiatan di pantai. Sedangkan destinasi penyokong lainnya belum begitu familiar bagi wisatawan.

"Ke pulau-pulau, snorkeling, kegiatan di pantai ini punya kelemahan. Bila musim barat kegiatan wisata itu terganggu. Makanya perlu adanya destinasi lain, kita harus mendorong itu," jelas putera dari Ketua Dewan Pertimbangan DPD I Partai Golkar Provinsi Babel, H Edi Kodri ini.

Bahkan bila perlu, jelas Yoga Nursiwan, Belitung memiliki wahana permainan yang megah. Hal ini akan mendorong wisatawan dalam negeri maupun manca negara makin tertarik datang ke Negeri Laskar Pelangi ini.

"Misalnya water boom terbesar di Asia Tenggara, ini pasti akan menarik wisatawan. Singapura itu nggak ada potensi alamnya untuk wisata, tapi mereka buat air terjun buatan, bikin wahana permainan yang megah dan lainnya," ujar Yoga Nursiwan.

Hal selanjutnya yang perlu didorong adalah kegiatan wisata. Kegiatan wisata ini bisa dilakukan dengan menampilkan kebudayaan-kebudayaan asli Belitung. Menurut Yoga Nursiwan, Belitung memiliki banyak kebudayaan, namun belum tergali dengan baik.

Selain itu, para penggiat budaya juga kurang mempunyai kesempatan untuk mempertontonkan budaya-budaya yang dimiliki Belitung. Selain destinasi, jelas Yoga Nursiwan, budaya juga menjadi penyokong pariwisata.

"Kesenian dan budaya asli Belitung itu banyak, ini bisa menjadi tontonan untuk wisatawan. Selama ini kegiatan itu hanya untuk acara-acara pemerintahan. Padahal ini bisa sangat menjual," tambah Yoga Nursiwan. (adv/als)