Ticker

6/recent/ticker-posts

BUMD KERJASAMA DENGAN PT PUSRI, PETANI BELITUNG BISA DAPATKAN PUPUK DENGAN HARGA LEBIH MURAH

Ilustrasi.NET
TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Belitung bekerja sama dengan PT Pupuk Sriwidjaja Palembang (PUSRI) sejak enam bulan lalu. Sehingga PT Belitung Mandiri bisa mendistribusikan secara resmi produk pupuk dari PT Pusri.

Sebagaimana diketahui, PT Pusri merupakan pabrik pupuk terbesar di Indonesia. Kerjasama ini bertujuan untuk membantu para petani di Belitung mendapatkan pupuk kualitas terbaik dengan harga murah.

Direktur BUMD Kabupaten Belitung Azrul Azwar mengatakan, BUMD tidak menginginkan banyak keuntungan dalam kerjasama ini. Namun lebih untuk mempermudah para petani Belitung.

"Karena BUMD tidak semata-mata mencari keuntungan tapi mengejar fungsi sosialnya," kata pria yang akrab disapa Aju itu kepada SatamExpose.com di ruang kerjanya, Sabtu (2/3/2019).


Setidaknya ada dua macam pupuk yang dipasarkan BUMD, yakni pupuk Urea dan NPK dengan berbagai kadar di kemasannya. Lebih lanjut, setiap pupuk-pupuk tersebut bisa didapat di BUMDes masing-masing Desa.

"Jadi Badan Usaha Milik Desa lah yang menjadi instrumen terakhir dalam penyaluran pupuk ini. Jadi para petani tidak perlu membeli pupuk sampai ke kota Tanjungpandan cukup mengakses di desa masing-masing. Kemudian juga memfungsikan BUMDes sebagai stabilitator harga, dan juga untuk mengantisipasi kelangkaan terhadap pupuk untuk petani," jelas Aju.

Berikut harga pupuk yang ditawarkan BUMD Kabupaten Belitung ini. Urea dengan kemasan 50kg harganya Rp 255.000, Urea kemasan 5kg Rp 35.000, Urea kemasan 1kg Rp 9.000.

Sedangkan untuk pupuk NPK 15-1515 dengan kemasan 5kg Rp 35.000 sedang kan untuk kemasan 1kg Rp 9.000.

Untuk pupuk NPK 13-6-27 kemasan 25kg Rp.160.000, sedangkan untuk kasan 50kg nya Rp.310.000. Dan untuk pupuk NPK 12-12-17 kemasan 50kg Rp.275.000. (fg6)