Kapolsek Tanjungpandan Kompol Sonny Bhakti Wibowo Menyambangi Kelurahan Kota |
TANJUNGPANDAN -Kapolsek Tanjungpandan Kompol Sonny Bhakti Wibowo, SH, SIK akan kunjungi seluruh desa dan kelurahan dalam wilayah hukum Polsek Tanjungpandan. Kunjungan yang dimulai sejak Kamis (4/9) kemarin dijadwalkan akan dilakukan setiap pekan untuk satu desa/kelurahan di Tanjungpandan.
Dikatakan Sonny ketika di temui 'SX' di ruang kerjanya, untuk kunjungan kemarin pertama kali yang disambangi adalah Kelurahan Kota, diisi dengan silaturahmi kepada perangkat kelurahan dengan tujuan menghimpun aspirasi sehingga nantinya bisa memudahkan penciptaan situasi keamanan, ketertiban masyarakat.
"Kita akan sambangi semua kelurahan dan desa yang ada di Kecamatan Tanjungpandan setiap minggu secara bergiran," kata Sonny.
Kapolsek Tanjungpandan juga berharap kerjasama dari seluruh perangkat desa maupun kelurahan agar cepat menginformasikan segala sesuatu yang terjadi, terutama bila menyangkut gangguan kamtibmas. Dengan demikian, fungsi pencegahan dini bisa dimaksimalkan untuk mengurangi resiko yang tidak diinginkan.
"Kalau semua memiliki rasa saling menjaga keamanan secara sadar menjadi tanggungjawab bersama maka kita yakin situasi kamtibmas kita akan lebih terjaga," pungkas Sonny. (tim***)