Ticker

6/recent/ticker-posts

KAKI TERJEBAK BETON PENUTUP TROTOAR, RADIT BERHASIL DIEVAKUASI



Belitung | Satamexspose.com  - Sejam menahan sakit akibat kaki kiri terjepit beton penutup gorong-gorong, Radit (15) siswa SMP Negeri 1 Tanjungpandan, akhirnya berhasil dievakuasi tim regu 2damkar dan penyelamat BPBD Belitung, Jum'at (9/1).
‎Kejadian berawal ketika Radit dan teman- temannya berjalan di trotoar Jalan Rahat, Kelurahan Kota, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sekira pukul 11.00 WIB.
‎Karena hujan yang mengguyur sejak pagi hari, trotoar licin dan saat berjalan tiba-tiba kaki Radit terjebak di antara cor semen penutup gorong-gorong dan tak bisa dikeluarkan dan wargapun melaporkan kejadian tersebut ke Damkar BPBD Kabupaten Belitung guna mendapatkan bantuan.
‎Danru 2 damkar BPBD Kabupaten Belitung, Riko Pribadi kepada wartawan mengatakan saat menerima laporan langsung meluncur ke tempat kejadian.
‎"Tadi sebenarnya kami mau ke lokasi pohon tumbang. Tapi ada telpon masuk melapor kejadian ada siswa SMP kakinya terperosok ke gorong-gorong," ujar Riko Pribadi.
‎Peristiwa itu sempat menyita perhatian karena terjadi di pinggir jalan.
‎Setiba di lokasi, petugas Damkar sempat kesulitan karena kaki kiri korban terjepit.  Sehingga proses evakuasi harus hati-hati agar tidak melukai kaki korban.
‎"Jadi kami pinjam alat dengan warga. Alhamdulillah sekitar satu jam berhasil kami evakuasi karena cornya cukup keras," tambahnya.
‎Selanjutnya, korban dilarikan ke IGD Puskesmas Tanjungpandan untuk mendapat perawatan.
‎Akibat kejadian itu, korban sempat lemas dan kakinya mengalami luka lecet. (fr1)

Posting Komentar

0 Komentar