Ticker

6/recent/ticker-posts

KAKEK 70 TAHUN TEWAS PASCA LAKA LAUT DI PERAIRAN TIMUR PULAU KALIMAMBANG

                      Gambar ilustrasi.

Belitung | Satamexpose.com – Mawi (72) nelayan warga Dusun Teluk Dalam, Desa Juru Seberang, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung usai perahunya ditabrak KM Berkah Sari Laut di sebelah timur Pulau Kalimambang, Rabu (19/10).

Meski sempat mendapatkan pertolongan oleh ABK KM Berkah Sari Laut ketika tenggelam, namun korban akhirnya menghembuskan nafas dalam perjalanan menuju daratan.

Kasat Polair Polres Belitung, AKP M Syarifuddin Ginting mengatakan kecelakaan laut tersebut diakibatkan tingginya haluan kapal sehingga kapten kapal tidak bisa melihat adanya perahu didepan.

"Kalau berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, kapten kapal tidak melihat ada perahu di depan karena haluannya terlalu tinggi. Tapi sudah sempat ditolong dan ngobrol sebentar dengan kapten kapal," ujarnya.

Menurutnya, saat kejadian korban dan istrinya sedang memancing menggunakan perahu kecil dan tanpa disadari KM Berkah Sari Laut yang dikemudikan Pire' melaju kearah mereka hendak menuju Tanjungpandan.

"Istri korban sempat melihat jika kapal nelayan jaring ukuran 20 GT itu bergerak mendekat," tuturnya.

Pasca tabrakan, korban jatuh ke laut dan istrinya tetap berada di atas perahu.

"Setelah ditabrak itu barulah kapten kapal sadar lantas berhenti dan menolong korban," kata Ginting. 

Setibanya di daratan, Satpolairud Polres Belitung segera mengevakuasi jenazah korban ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan luar kemudian menyerahkan jenazah korban kepada pihak keluarga untuk menjalani proses pemakaman.

“Untuk proses hukumnya, saat ini masih dalam pemeriksaan dan untuk perkembangan lainnya nanti akan kami informasikan lagi,” tandas AKP M Syarifuddin Ginting. (tlg)