Ticker

6/recent/ticker-posts

JALANAN LICIN DAN SOPIR NGANTUK, TRUK BBM PERTAMINA HANTAM PEMBATAS JALAN

 

Gambar : Kasat Lantas Polres Bangka Selatan, AKP Andi Eko Wardana tinjau kondisi mobil BBM pasca laka yang menyebabkan hancurnya pembatas jalan.

Bangka Selatan|Satamexpose.com – Diduga akibat sopir ngantuk, truk tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) milik pertamina bermuatan 16 ribu liter  yang dikemudi Didik Rudiayanto (41) alami kecelakaan di tikung maut Jalan Jendral Sudirman Bangka Selatan, sehingga mobil menghantam pagar pembatas jalan, Selasa(14/6) sekira pukul 03.20 WIB.

Kasat Lantas Polres Basel AKP Andi Eko Wardana mengatakan kejadian berawal ketika pengemudi Mitshubishi tronton dengan tangki berwarna merah putih dengan nopol BN 1949 PX melaju dari arah Pangkalpinang menuju Toboali.

Setiba di Jalan Raya Jendral Sudirman tepatnya tikung maut, sopir yang dalam kondisi mengantuk kurang memaksimalkan pengereman karena kondisi jalanan licin.

“Penyebab kecelakaan tunggal yakni jalan yang licin akibat hujan dan kondisi sopir yang sedikit mengantuk sehingga kecelakaan terjadi dan mobil menghantam pagar pembatas jalan,” ujarnya memaparkan.

Menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun kerugian materil diperkirakan mencapai Rp. 20 juta.

Kasat Lantas Polres Bangka Selatan itu juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya Toboali Bangka Selatan untuk tetap berhati-hati dalam berkendara. (**)