![]() |
Wabup Beltim, Dirjen Minerba Kementerian ESDM, Direktur Ops dan Produksi PT Timah serta Forkompimda saat peresmian Kampong Reklamasi. SatamExpose.com/Ferdi Aditiawan |
GANTUNG, SATAMEXPOSE.COM - Wakil Bupati
Belitung Timur Burhanuddin meminta PT Timah Tbk agar segera menginventarisir
dan melaksanakan reklamasi terhadap lahan eks tambang yang sudah tidak layak
untuk dilakukan aktivitas penambangan.
Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa
Aan dalam Kick Off Proyek Implementasi Pasca Tambang Nasional di Kampong
Reklamasi Selingsing PT Timah Tbk, Jumat (11/12/2020).
Menurutnya beberapa lahan eks tambang di
Beltim dibiarkan begitu saja hingga saat ini. Padahal total IUP PT Timah Tbk di
Beltim mencapai 32 ribu hektar lebih.
"Karena suka tidak suka, PT Timah di
Belitung Timur memiliki IUP mencapai 32 ribu lebih," kata pria yang akrab
dipanggil Aan ini kepada awak media usai acara peresmian Kampong Reklamasi PT
Timah Tbk.
Aan mengatakan, reklamasi eks tambang yang
dimaksud dapat dilakukan dengan berbagai cara. Namun kegiatan tersebut
diharapkan mampu memberikan multipiller
effect terhadap perekonomian masyarakat lokal.
PT Timah harus bersinergi dengan masyarakat di
sekitar eks tambang yang dimaksud dalam memanfaatkan lahan, sehingga lahan dapat
termanfaatkan dengan baik.
"Salah satunya tempat ini (Kampong
Reklamasi Selinsing, red). Tentunya
mampu meningkatkan perekonomian dan PAD Daerah, ataupun Desa khususnya,"
ujar Aan.
Kedepan, lanjutnya, reklamasi ini bukan hanya
kewajiban PT Timah saja, tapi perusahaan tambang pasir yang ada diharapkan
mampu memberikan kontribusi sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri ESDM dan
UU Minerba yang baru.
"Tadi sudah jelas disampaikan oleh pak
Direktur Jenderal Mineral Batu Bara Kementerian ESDM, Ridwan Djamaluddin tadi.
Karena semua wewenang di pusat semua," ucap Aan.
Aan juga berharap kedepan agar PT Timah dan pemerintah
provinsi maupun Kabupaten agar dapat berkolaborasi guna memanfaatkan
lahan-lahan eks tambang untuk kepentingan masyarakat secara keseluruhan.
Sebagai contoh, reklamasi berikutnya seperti
kebun sawit, ataupun tanaman jerenang yang dapat menghasilkan pendapatan bagi
masyarakat. Namun, reklamasi ini harus betul-betul memberikan dampak ekonomi
bagi masyarakat.
"Jadi program kedepan bagaimana agar PT
Timah selaku perusahaan BUMN yang memiliki investasi di daerah kita supaya
dapat berkolaborasi dengan pemerintah membangun daerah secara
bersama-sama," kata Aan.
Sementara itu Direktur Operasional dan
Produksi PT Timah Tbk Agung Pratama menyambut baik apa yang disampaikan oleh
Wakil Bupati Belitung Timur Burhanudin.
Agung mengatakan, permintaan pengelolaan
lahan eks tambang itu akan segera ditindaklanjuti. Hal ini demi kemaslatan
orang banyak dan demi keberlangsungan makhluk hidup.
"Untuk eks lahan tambang PT Timah di
Beltim memang ada ribuan hektar, sebagian sudah pasca tambang dan akan segera
dilakukan reklamasi seperti Kampong Reklamasi di Selinsing ini," kata
Agung Pratama.
"Kedepan mungkin akan dibuat dengan
teknologi baru, tapi akan dilihat terlebih dahulu, jika lahan memang kosong,
kemungkinan nantinya akan ada kajiannya sebelum memutuskan untuk pasca
tambang," ucap Agung Pratama. (fat)
0 Komentar