Ticker

6/recent/ticker-posts

RENCANA DKI JAKARTA TERAPKAN PSBB TAK PENGARUHI PENERBANGAN KE TANJUNGPANDAN

Ilustrasi pesawat. IST/Dok. Angkasa Pura

TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM – Jelang pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) oleh DKI Jakarta, Senin (14/9/2020) besok tak mempengaruhi penerbangan ke Tanjungpandan, Belitung.

 

Executive General Manager Kantor Cabang  Bandar Udara H AS Hanandjoeddin Tanjungpandan Untung Basuki mengatakan, saat ini frekuensi penerbangan di Bandara HAS Hanandjoeddin dari Jakarta sudah bertambah.

 

Setiap harinya ada tiga penerbangan dari Jakarta ke Tanjungpandan atau sebaliknya, akan tetapi untuk Selasa dan Jumat ada empat penerbangan melayani penumpang.

 

"Jadi yang awalnya satu penerbangan, sekarang sudah bertambah. Untuk hari Senin, Rabu, Kamis, Sabtu, dan Minggu maskapai Sriwijaya Air, Lion Air dan Citilink. Sedangkan Selasa dan Jumat selain tiga maskapai yang disebutkan tadi, ada penambahan maskapai Garuda Indonesia," ujar Untung Basuki.

 

Terkait dengan rencana PSBB, manajemen PT Angkasa Pura II Bandara H AS melakukan antisipasi dengan menerapkan protokol kesehatan semaksimal mungkin, terutama di terminal kedatangan penumpang yang datang dari Jakarta.

 

Hal tersebut mengingat Kabupaten terbilang dekat dengan DKI Jakarta, apabila menggunakan jalur transportasi udara dengan waktu kurang lebih selama 45 menit.

 

"Kami tetap akan menerapkan protokol kesehatan, sebagaimana yang sudah ada, dengan bekerjasama dengan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), air line dan ground handling," kata Untung Basuki. (fat)