Ticker

6/recent/ticker-posts

KPU BELITUNG GELAR REKAPITULASI PENGHITUNGAN PEROLEHAN SUARA DI BALLROOM BAHAMAS HOTEL & RESORT

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2019, tingkat Kabupaten Belitung, Kamis (2/5/2019). SatamExpose.com/Faizal

TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2019 tingkat kabupaten, Kamis (2/5/2019) di Ballroom Bahamas Hotel & Resort.

Dalam pleno ini juga akan ditetapkan dan disahkan calon legislatif yang mendapatkan kursi di DPRD Kabupaten Belitung. Hasil penghitungan suara nantinya juga akan dibawa ke tingkat yang lebih tinggi untuk suara DPRD provinsi, DPR RI, DPD RI dan Presiden.

Ketua KPU Kabupaten Belitung Soni Kurniawan mengatakan, KPU sebagai penyelenggara meyakini bahwa yang proses yang dijalani hingga digelarnya rapat pleno ini sesuai dengan aturan yang ada.

"Kinerja ini (baik), bukan hanya kinerja KPU tapi seluruh jajaran yang terkait. Kami berterima kasih karena telah menjalani sehingga berjalan aman damai dan tertib," kata Soni saat memberikan sambutan sekaligus membuka rapat terbuka ini, Kamis (2/5/2019) pukul 15.20 WIB.

Hadir dalam rapat pleno ini Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, Ketua DPRD Kabupaten Belitung Taufik Rizani, Kapolres Belitung AKBP Yudhis Wibisana, Ketua Bawaslu Kabupaten Belitung Heikal Fackar dan beberapa unsur Forkopimda, serta seluruh saksi berbagai parpol peserta Pemilu. (fg6)