Ticker

6/recent/ticker-posts

HELLYANA SEBUT SYARIFAH AMELIA SOSOK KARTINI SEJATI, SIAP ANTAR KE ‘SENAYAN’

Syarifah Amelia foto bersama kader PPP, Jumat (12/4/2019). SatamExpose.com/Faizal
TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - 'Jaga kampung dan lawan' dua keyakinan itu dikatakan Syarifah Amelia S.Si MT di depan ratusan pendukungnya saat gelar orasi terbuka di Gedung Nasional Tanjungpandan, Jumat (12/4/2019) malam.

Menurutnya perempuan kelahiran 15 April 1990 itu, pertama 'jaga kampung' berarti semua hal yang ada serta setiap potensi yang ada di Belitung ini harus dilindungi dan harus dikelola oleh warga asli Belitung jangan ada campur tangan dari orang lain.

"Kita sendiri yang mengelolanya jangan ada campur tangan orang lain. Kedua 'melawan'. Yang berarti hari ini kalau kita menunggu bagian kita jatuh dari pusat, entah sampai kapan. Jadi kita harus berbuat sedikit supaya dapat porsi itu, untuk Belitung tentunya," tegas Caleg DPR RI dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) nomor urut 3 itu.



Wanita berhijab ini bertekad akan memperjuangkan hak untuk Belitung jika berhasil 'duduk di Senayan' nantinya. Ia juga berterima kasih kepada ratusan masyarakat karena telah menyambut baik dan mendengarkannya saat berorasi.

"Saya sangat bersyukur melihat animo masyarakat yang hadir ini mendengarkan saya. Untuk itu saya siap dan tidak akan kecewakan mereka jika memang dipilih nantinya," kata Amel kepada SatamExpose.com.

Caleg DPRD Provinsi Bangka Belitung Dapil 4 Belitung dan Belitung Timur, Hellyana mengatakan siap mengantarkan Syarifah Amelia ke DPR RI. Menurutnya, dari awal ia melihat sosok Amel agak berbeda dari kebanyakan perempuan yang selama ini ditemuinya.

"Dia (Syarifah Amelia) memiliki sosok 'Kartini sejati' dalam dirinya. Amelia ini juga kita rasakan adalah aset, aset bukan juga dari partai tapi bagi belitung juga. Kalau masalah perjalanan dari  mulai pendidikan dan lain sebagainya Amelia mempunyai kemampuan nilai di atas rata-rata. Saya melihat dia mampu memperjuangkan Belitung di pusat nantinya," tandas Caleg dengan tag line 'dont stop love me' itu. (fg6)