Belitung Timur | Satamexpose.com – Warga Dusun Batu Belida, Desa Tanjung Batu Itam, Kecamatan Simpang Pesak,
Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dihebohkan dengan
penemuan mayat tak dikenal berjenis kelamin laki-laki oleh nelayan setempat,
Senin (26/6).
Kasat Reskrim Polres Belitung Timur, AKP Wawan
Suryadinata mengatakan penemuan berawal ketika salah seorang nelayan setempat
sedang mencari udang dan menemukan mayat yang sudah membusuk dengan posisi
tengkurap.
“Mayat diketahui mengenakan jaket hitam bertuliskan
Madrasah Diniyah Al-Amanah dan mengenakan baju kaos hitam bertuliskan Gibas
warna merah serta Cinta Damai dengan warna tulisan putih,” paparnya.
Menurutnya, identitas korban sulit untuk dikenali
mengingat kondisi wajah korban yang sudah hancur dan diperkirakan korban
bukanlah warga Pulau Belitung.
“Ketika dilakukan pemeriksaan di faskes setempat,
korban tidak bisa diidentifikasi karena sudah membusuk dan diperkirakan sudah
cukup lama meninggal dunia. Namun di tubuh korban masih terdapat pelampung
berwarna orange yang tidak mengembang,” tandas AKP Wawan Suryadinata.
Selanjutnya, jenazah korban dikebumikan di
pemakaman umum Desa Batu Itam, Simpang Pesak, Belitung Timur. (sam)