Ticker

6/recent/ticker-posts

BHABIN BAIK, SOLUSI NEK DAYANG MILIKI RUMAH LAYAK HUNI

 
Gambar : Bhabinkamtibmas Badau gelar acara peletakan batu pertama pembangunan rumah layak huni dan penyerahan bantuan sosial.

 

Belitung|Satamexpose.com – Keinginan Nek Dayang Minggu warga Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung yang selama ini hidup sebatangkara segera akan terwujud.

Pasalnya, Bhabinkamtibmas Badau melalui program “Bhabin Baik” menggelar acara peletakan batu pertama pembangunan rumah layak huni yang diperuntukkan khusus buat Nek Dayang Minggu di Jalan Pesantren, Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung, Jum’at (3/12).

Hadir dalam acara peletakan batu pertama tersebut. Camat Badau, Kades Badau, Kik Raje Badau, Kanit Binmas Polsek Badau, Babinsa Badau, KNPI Kecamatan Badau serta masyarakat sekitar.

Selain peletakan batu pertama pembangunan rumah Nek Dayang Minggu, acara juga diselingi dengan penyerahan bantuan sosial kepada siswa berprestasi, anak yatim dan kaum dhuafa.

Camat Badau, Sastra Yuni Ardi, S.STP. M.A.P pada acara peletakan batu pertama tersebut memberikan apresiasi kepada Bhabinkamtibmas Badau, Aiptu Heriyadi dan warga masyarakat Desa Badau yang telah peduli kepada sesama.

“Kami dari Pemerintah Kecamatan Badau menyambut baik dan mengapresiasi program inovasi Bhabin Baik ini,” ujarnya.

Ia juga mengatakan jika selama ini pihaknya dan Pemerintah Desa Badau telah beberapa kali mengupayakan pembangunan rumah layak huni tersebut, namun dikarenakan masalah regulasi pengajuan tersebut tidak bisa direalisasikan.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Desa Badau, Hermawan yang mana menurutnya mereka selama ini telah mengajukan rumah layak huni untuk Nek Dayang Minggu baik kepada Pemerintah Daerah maupun Baznas namun tidak bisa karena terkendala regulasi.

“Syukur Alhamdulillah, ada Pak Bhabin kami dengan konsep Bersama Kita Bisa akhirnya Nek Dayang Minggu bisa memiliki rumah layak huni,” paparnya.

Sementara itu, Nek Dayang Minggu ketika ditemui dengan berlinangkan air mata mengungkapkan rasa syukurnya dan berterima kasih kepada Bhabinkamtibmas Badau karena telah mebangunkan rumah layak huni untuknya.

"Bahagia rasenya, sebentar lagi saya ada rumah. Terima kasih Pak Bhabi sudah bangunkan rumah buat saya,” ujarnya sembari mengusap air mata. (rus)