Ticker

6/recent/ticker-posts

DINKES BELITUNG VAKSINASI 400 PEDAGANG PASAR

 

Gambar : Suasana di dalam Gedung Nasional, dimana beberapa pedagang
terlihat menunggu giliran vaksin, kamis (15/4)


TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung gelar vaksinasi covid-19 terhadap empat ratus pedagang pasar di Gedung Nasional, kamis (15/4) guna mengantisipasi penyebaran virus COVID-19 di kalangan pedagang pasar.

Sebanyak 400 pedagang dari dua pasar yaitu pasar Tanjungpandan dan pasar Hatta bakal ikuti vaksinasi yang kita gelar selama tiga hari dan dimulai hari ini," ujar Joko Sarjono selaku Kabid  P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung.

Vaksinasi covid-19 terhadap pedagang pasar menurutnya sangat penting dilakukan, megingat pasar merupakan lokasi yang ramai dikunjungi orang serta sulit dalam mengendalikan protokol kesehatan serta mengantisipasi munculnya klaster covid-19 di kalangan pedagang.

“Dengan adanya vaksinasi bagi para pedagang kita berharap dapat mencegah penyebaran Covid-19 di kalangan pasar dan pedagang. Kita akan melaksanakan vaksinasi sekitar 130 pedagang seharinya, jadi dalam tiga hari selesai,” pungkasnya. (rus)