Ticker

6/recent/ticker-posts

BURHANUDDIN-KHAIRIL ANWAR UNGGUL DI TIGA PENGHITUNGAN INI, SIMAK YUK HASILNYA!

Salah satu warga yang akan memberikan hak suaranya
di TPS 04 Desa Padang, Manggar.
SatamExpose.com/Ferdi Aditiawan

MANGGAR, SATAMEXPOSE.COM – Calon Bupati dan Wakil Bupati Belitung Timur nomor urut 01, Burhanuddin-Khairil Anwar mengungguli rivalnya calon nomor urut 02 Yuri Kemal Fadlullah-Nurdiansyah dalam beberapa quick count.


Dari data quick count yang berhasil dirangkum SatamExpose.Com terkait hasil penghitungan suara sementara Pilkada Beltim 2020, Paslon 01 unggul ditiga penghitungan. Diantaranya penghitungan koalisi Golkar-Gerindra, penghitungan sementara KPU RI serta penghitungan Bawaslu Beltim.


Dari penghitungan koalisi Golkar-Gerindra yang sudah merekap seluruh TPS atau sebanyak 247 TPS, Paslon 01 meraup suara 54 persen atau 36.254 suara. Sedangkan Paslon 02 hanya meraup 46 persen atau 31.013 suara.


Dua partai pengusung Burhanuddin-Khairil Anwar tersebut juga mencatat total surat suara sebanyak 69.373. Sebanyak 2.106 diantaranya suara tidak sah dan 67.267 suara sah.


Sedangkan dari penghitungan KPU RI yang sudah menghitung suara dari 172 TPS, Paslon 01 meraup 53,9 persen suara. Paslon 02 hanya meraup 46,1 persen suara. Namun suara yang terhitung baru 69,64 persen.


Penghitungan Bawaslu Beltim juga memperlihatkan keunggulan Paslon 01 dengan suara sebanyak 53,9 persen. Sedangkan Paslon 02 hanya meraup 46,1 persen.


Bawaslu juga mencatat DPT sebanyak 89.790 suara dengan total pemilih 68.853 suara dan suara sah sebanyak 66.997 serta suara tidak sah sebanyak 2.199. Sedangkan yang tidak menggunakan hak pilih sebanyak 20.937.


Ketua KPU Belitung Timur Rizal mengatakan rekapitulasi tingkat kecamatan hasil Pilkada Belitung Timur 2020 baru akan dilaksanakan secara serentak pada  Jumat (11/12/2020) besok.


Setelah penghitungan dan pemungutan suara di 247 TPS, seluruh kotak suara ditarik ke PPS atau desa, setelah terkumpul semua, langsung diantar ke sekretariat PPK kecamatan masing-masing.


"Jadi seluruh kotak suara semuanya sudah di sekretariat PPK kecamatan, dan dikawal ketat oleh pihak Polres Beltim. Untuk proses rekapitulasi besok itu sesuai hasil e-rekap. E-rekap ini alat bantu tapi tetap dirapat plenokan dengan mengundang para pihak Paslon, Bawaslu dan jajarannya," kata Rizal kepada SatamExpose.com, Kamis (10/12/2020).


Selain itu, lanjutnya, KPU juga sudah menyiapkan hasil manual yakni form D hasil untuk rekapitulasi di kecamatan. Sedangkan untuk rekapitulasi di kabupaten direncanakan akan dilaksanakan pada Minggu (13/12/2020) mendatang di Auditorium Zahari MZ.


"Kami masih menunggu dari KPU provinsi apakah sudah fix atau belum. Tapi kita rencanakan memang Minggu, sesuai program dan tahapan dan jadwal di peraturan PKPU Nomor 5 Tahun 2020," ujar Rizal.


Rizal menambahkan, KPU Kabupaten Belitung Timur akan merilis secara resmi berapa perhitungan suara atas Pilkada 2020 ini. "Jadi kami mengimbau kepada masyarakat untuk menunggu hasil resmi dari KPU Kabupaten Belitung Timur," tutur Rizal. (fat)