Ticker

6/recent/ticker-posts

DINILAI PICU KONFLIK, PRESIDEN BEM AMB MINTA POLDA SEGERA USUT TUNTAS PERKARA POSTINGAN FACEBOOK RS

Screenshoot postingan Facebook RS. IST

TANJUNGPANDAN, SATAMEXPOSE.COM - Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Akademi Manajement Belitung (AMB) Muhammad Ihsan Saputra meminta Polda Babel cepat mengusut tuntas perkara postingan akun Facebook Roy Setiawan.

 

Sebelumnya anggota Komisi II DPRD Kabupaten Belitung Fendi Haryono telah melaporkan postingan akun Facebook Roy Setiawan karena dinilai mencemarkan nama baiknya dan mengandung unsur SARA.

 

“Kami meminta pihak Polda Babel segera mengusut tuntas permasalahan ini, menempatkan hukum sebagai panglima keadilan tertinggi di negeri ini, biar tidak menjadi konflik berkepanjangan dan konflik horizontal, kami juga mengajak masyarakat untuk mengawal kasus ini bersama-sama," jelas Ihsan.

 

Menurut Ihsan, postingan RS jelas sangat melukai hati mualaf lainnya, apalagi yang membuat postingan itu adalah orang yang bukan beragama Islam. Bahkan ia menilai ada unsur ejekan atau olokan dalam postingan tersebut.

 

"Jangan campuri urusan agama Islam bagi Anda yang bukan beragama Islam, karena akan menimbulkan konflik bagi masyarakat dan ini sangat sensitif,” tambah Ihsan.

 

Ia menjelaskan dalam Surah At-Taubah Ayat 60 disebutkan bahwa para mualaf termasuk orang-orang yang berhak menerima zakat. Hal ini menunjukkan mualaf masuk dalam kategori istimewa dalam agama Islam.

 

BEM AMB juga mengapresiasi kinerja Polres Belitung dalam penetapan tersangka pengungkapan kasus pabrik arak. Ihsan berharap kedepan di Belitung tidak terjadi peredaran arak.

 

"Kedepan mudah-mudahan,tidak akan ada lagi peredaran arak yang merupakan minumam keras tanpa merek dan tanpa lebel dari Dinas Kesehatan ini. Semoga kejadian ini bisa menimbulkan efek jera bagi pembuat dan penjual arak," harap Ihsan. (als)