Ticker

6/recent/ticker-posts

KOMISI II DPRD KABUPATEN BELITUNG GELAR SIDAK

Kerusakan parah hampir pada semua ruas jalan sepanjang Air Mungkui-Petikan.
 Laporan wartawan Satam Xpose, Ruswandi.

- Jalan rusak parah;
- Warga terpaksa memutari perkebunan sawit;

Tanjungpandan, SX -
Terkait pemberitaan rusaknya jalan tembus Air Mungkui-Petikan akibat dilalui mobil pengangkut pasir selama tiga bulanan terakhir,  Komisi II DPRD Kabupaten Belitung, Rabu (23/3) melakukan sidak dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi II, Johanes Hanibal Palit. Rombongan sidak tersebut awalnya menuju lokasi melalui jalan Air Mungkui, namun sekitar dua kilometer dari Air Mungkui rombongan terpaksa memutar haluan dan kembali melalui jalan Cerucuk menuju ke arah Petikan dikarenakan kondisi jalan yang rusak parah dan tidak bisa dilalui mobil.
"Kondisi jalannya benar-benar parah sehingga tidak bisa dilalui kendaraan, jadi kami terpaksa harus mengambil jalan memutar,"  ujar Johanes Hanibal Palit kepada wartawan 'SX' yang ikut dalam rombongan.

Berdasarkan pantauan wartawan 'SX', masyarakat sekitar juga harus mengambil jalan memutari perkebunan sawit agar terhindar dari jalan yang rusak parah tersebut.

Sepanjang jalan menuju Petikan melalui jalur Cerucuk rombongan merasakan jalanan yang bergelombang.

"Kondisi jalan sudah tidak layak untuk dilalui dan kami juga akan meminta pihak Provinsi untuk meningkatkan jalan dari kapasitas kemampuan beban delapan ton menjadi lebih besar lagi tonasenya serta jika bisa dipasangi jembatan timbang," ujar Johan.

Ia juga menegaskan dalam waktu dekat DPRD Kabupaten Belitung akan segera memanggil pihak-pihak yang terkait dalam hal ini PU dan Perhubungan.***