Ticker

6/recent/ticker-posts

Menteri Priwisata Arief Yahya : TANPA INTERNATIONAL AIRPORT, BELITUNG TAK LAKU DIJUAL

Tanjungpandan (Satam Expose);
Menteri Pariwisata RI  Arief Yahya dalam kunjungan kerjanya ke Belitung, Sabtu (13/12) di Gedung Serbaguna Pemda Kabupaten Belitung mengatakan bahwa 
Belitung hampir menyamai Maldives (Negara Kepulauan Maladewa, red) yang berpenduduk sekitar 320 ribu jiwa namun memiliki kunjungan wisatawan mancanegaranya mencapai 1,1 juta wisman. 

"Maldives tidak lebih besar daripada Belitung, namun jumlah kunjungan wisman kesana sangat besar dan rata-rata setiap wisman menghabiskan  2.000 us dollar. Ini berasal dari sektor wisata bahari dan bagi saya, Belitung cocok untuk wisata Bahari," papar Menteri Pariwisata RI Arief Yahya ketika mengisi dialog dalam Musrenbang regional Sumatera. 

Arief juga menilai infrastruktur pariwisata di Belitung dan juga aksebilitasnya masih kurang maksimal. 

Produk pariwisata, kata Arief, baru  bisa dikatakan produk kalau ia bisa 
dinikmati oleh wisatawan. 

"Meski Belitung ini indah, tanpa akses yang baik belum bisa dikatakan destinasi pariwisata, dan ini tugasnya Kemenhub. Tanpa International Airport Belitung gak laku dijual," ujarnya.

Arief Yahya mengatakan keinginannya menjadikan Belitung sebagai Maldivesnya Indonesia, namun persoalan akses merupakan kendala terbesar pulau ini. 

"Saya pernah bilang jika Belitung akan saya jadikan Maldives-nya Indonesia, masalahnya adalah pada akses dan Kemenhub sudah menjamin itu," ujarnya dengan tegas ketika konpers di ruang sidang Setda Pemkab Belitung, Sabtu (13/12). (tim***)